Gubernur Cudy Janji Temui ARTI Koalisi Tolak Tambang PT Trio Kencana

PARIMO, theopini.id – Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura (Cudy) berjanji hadir menemui Aliansi Rakyat Tani (ARTI) Koalisi Tolak Tambang milik PT Trio Kencana di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), pada Minggu 13 Februari 2022.

Awalnya, kehadiran Ridha Saleh, Staf Ahli Gubernur Sulawesi Tengah, yang diutus Gubernur untuk menemui masa aksi, di jalan Trans Sulawesi Desa Kasimbar Utara, Kecamatan Kasimbar, ditolak.  

Namun, Ridha Saleh melakukan upaya negosiasi dengan menghubungi Gubernur melalui via telponnya. Akhirnya masa aksi ARTI Koalisi Tolak Tambang pun menyetujui jadwal yang telah ditentukan tersebut.

“Rencananya saya dan Pak Gubernur akan hadir hari ini. Tapi karena ada jadwal pelantikan, saya yang diutus ke sini. Selambat-lambatnya hari Minggu, 13 Februari Gubernur akan hadir,” tegas Ridho Saleh ditemui usai di Desa Kasimbar Utara, Senin, 7 Februari 2022.

Usai dilakukan negosiasi, ratusan masa aksi gabungan tiga kecamatan yakni, Toribulu, Kasimbar dan Tinombo Selatan, membubarkan aksi damai yang menuntut pencabutan Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Trio Kencana.

Sementara itu, Kepala Desa Tada Selatan, yang juga selaku pengawal masa aksi, Mohamad Irfain mengatakan, Gubernur telah menyatakan sikap bersama rakyat, dan bersepakat tambang tersebut akan dievaluasi izinnya. Hal itu, disampaikan Gubernur melalui via telpon milik staf ahlinya Ridho Saleh.

Menurutnya, pernyataan itu akan menjadi pegangan pihaknya, dan staf ahli Gubernur juga telah menandatangani surat pernyataan. Maka ARTI Koalisi Tolak Tambang, akan menunggu realisasi janji tersebut.

“Jika Gubernur nantinya tidak datang menemui masa aksi, maka seluruh elemen masyarakat ditiga kecamatan akan berkonsolidasi melakukan aksi yang lebih besar lagi,” tandas Irfain.

Sementara itu, perwakilan lainnya dari ARTI Koalisi Tolak Tambang, Muh. Chairul Dani mengatakan, usai aksi itu akan dilakukan pertemuan dengan perwakilan gabungan tiga kecamatan, untuk menentukan lokasi tempat pertemuan Gubernur dengan masyarakat nantinya.

“Intinya pelaksanaan ini nanti akan dilakukan disalah satu kecamatan, yang menjadi wilayah konsesi pertambangan PT Trio Kencana,” ujarnya.

Laporan : Novita Ramadhan

Komentar