Dua Kadidat Cabup-Cawabup Merapat ke Partai Perindo

PARIMO, theopini.id Dua kandidat merapat ke sekretariat DPD Perindo Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, untuk mengambil formulir pendaftaran bakal Calon Bupati (Cabup) dan CalonWakil Bupati (Cawabup).

Pertama tiba, yakni tim pemenangan Amrullah yang dipimpin Fadli Arifin Azis, sekira pukul 12.00 WITA, Minggu, 21 April 2024. Disusul, tim pemenangan Nizar Rahmatu, yang dipimpin Idrus Sahar, pukul 14.00 WITA, di hari yang sama.

Baca Juga: Partai Perindo Bagikan 260 Gerobak ke UMKM di Sulteng

“Ini partai kelima yang telah kami datangi untuk pengambilan formulir pendaftaran,” kata Idrus Sahar.

Sebelumnya, kata dia, pihaknya telah mengambil formulir pendaftaran di sekretariat PDIP, PKB, PAN dan Demokrat.

“Kami menyampaikan permintaan maaf bakal calon yang tidak berkesempatan untuk mengambil langsung formulir pendaftaran hari ini,” imbuhnya.

Idrus mengatakan, pihaknya akan secepatnya mengembalikan formulir pendaftaran, dan dipastikan akan dibawa langsung oleh bakal calon.

Sementara itu, Sekretaris DPD Perindo Parimo, Arjoni Telong menyambut baik niat kedua bakal calon tersebut.

Ia menilai kedua figur merupakan putra-putra terbaik yang sudah banyak berbuat untuk Kabupaten Parimo serta memiliki pendukung dan elektabilitasnya masing-masing.

Baca Juga: Nur Rahmatu Merapat ke Partai Perindo, Ambil Formulir Pendaftaran

Kedua tim pemenangan bakal calon, kata dia, telah memastikan akan mengikuti berbagai persyaratan dan mekanisme yang ditetapkan Partai Perindo.

“Sejauh ini, sejak dibukanya pendaftaran, DPD Partai Perindo telah menerima tiga bakal calon yang mengambil formulir,” pungkasnya.