10 Kecamatan Ditarget Penuhi Kebutuhan Stok Darah di Parimo

PARIMO, theopini.idDinas Kesehatan (Dinkes) Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah menargetkan 10 kecamatan memenuhi kebutuhan stok darah transfusi di rumah sakit.

“Ini menjadi fokus utama kami tahun ini. Programnya telah diajukan ke Pemerintah Daerah (Pemda), dan sudah diasistensi,” ungkap Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, Dinkes Parimo, Darlin, di Parigi, Rabu, 26 Januari 2023.

Baca Juga : BNI dan 2 RS di Parimo Kolaborasi Kumpulkan 73 Kantong Darah

Menurutnya, Dinkes Parimo menargetkan 100 kantong setiap bulan dimasing-masing kecamatan, dalam pelaksanaan donor darah di 10 Puskesmas terdekat dari ibu kota kabupaten, mulai dari Sausu hingga Ampibabo.

Dalam kegiatan tersebut, Dinkes Parimo akan menggandeng RSUD Anuntaloko Parigi, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Parimo, Pemerintah Kecamatan, Kepolisian, TNI, perbankan dan masyarakat setempat.

“Untuk mensukseskan kegiatan ini, kami tidak bisa berperan sendiri. Harus ada keterlibatan dari sejumlah pihak terkait,” ujarnya.

Dia menilai, kesulitan darah transfusi yang terjadi di Kabupaten Parimo saat ini, karena minimnya kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darahnya.

Padalah, aktif mendonorkan darah setiap tiga bulan sekali, akan memberikan dampak kesehatan bagi tubuh manusia.

Selain itu, Kabupaten Parimo belum seperti kota-kota besar, banyak lembaga kemanusiaan yang ditunjang dengan peralatan memadai, fokus dengan permasalahan seperti ini. Sehingga, membantu mengatasi kekurangan darah di sejumlah fasilitas kesehatan.

Baca Juga : Target 2000 Kantong, PMI Makassar Bukan Gerai Donor Darah di Masjid

“Meskipun kita sudah siapkan anggaran, darahnya tidak ada. Tidak seperti membeli obat, jadi memang harus ada kesadaran masyarakat juga,” kata dia.

Darlin berharap, upaya Dinkes Parimo dalam mengatasi kesulitan darah transfusi mendapatkan dukungan dari masyarakat setempat, dengan berpartisipasi mendonorkan darahnya untuk orang lain.

Komentar ditutup.