BANGGAI, theopini.id – Bencana banjir terjadi di Desa Dimpalon, Kecamatan Kintom, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Banjir mengakibatkan dua rumah mengalami rusak sedang, dan 13 orang warga terdampak.
Beruntung bencana banjir tersebut, tak menimbulkan korban jiwa. Warga terdampak bencana pun, tetap memilih menempati rumahnya masing-masing.
Informasi dari BPBD Banggai, banjir terjadi dipicu karena hujan dengan intensitas sedang hingga lebat pada pukul 07.00 WITA sampai dengan 17.00 WITA.
Baca Juga: Gubernur Sulteng Tinjau Dua Lokasi Bencana Banjir di Sigi
Sehingga, mengakibatkan terjadinya banjir sekitar pukul 11.00 WITA, yang mengancam pemukiman masyarakat di sekitaran sungai.
Hingga kini, BPBD Banggai masih terus melakukan assessmen serta berkordinasi dengan aparat Desa Dimpalon. Warga setempat juga telah membuat tanggul sementara, ketika hujan telah redah.
BPBD Banggai juga menyampaikan, kebutuhan yang mendesak saat ini, yakni normalisasi sungai agar peristiwa banjir tak kembali terjadi.







