PARIMO, theopini.id – Pengurus Komite Olahraga Indonesia (KONI) Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah masa bakti 2024-2028, yang diketuai Faisan Badja, resmi dikukuhkan.
Para pengurus ini, dikukuhkan Ketua KONI Sulawesi Tengah, Nizar Rahmatu, di Parigi, Senin malam, 2 September 2024.
Baca Juga: MUSORKABLUR 2024, Faisan Badja Kembali Pimpin KONI Parimo
Pengukuhan dilakukan berdasarkan SK KONI Sulawesi Tengah nomor 15 tahun 2022, tertanggal 16 September 2024.
“KONI Parimo merupakan salah satu yang terbaik, dan berhasil di Provinsi Sulawesi Tengah,” ujar Nizar Rahmatu, dalam sambutannya.
Ia mengatakan pelaksanaan event olahraga, baik tingkat nasional, propinsi, kabupaten, kecamatan hingga internasional, menjadi bukti KONI Parimo merupakan salah satu yang terbaik, bukan sekedar ucapan.
Nizar pun mendorong pengurus KONI untuk meningkatkan prestasi olahraga Kabupaten Parimo ke depan, khususnya dalam event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026.
Apalagi, sebanyak 21 atlet Kabupaten Parimo berkontribusi mewakili tim Sulawesi Tengah pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024.
“Tentunya akan memberi efek prestasi lebih baik dari Porprov sebelumnya. Saya juga mengapresiasi Pemerintah Daerah (Pemda) Parimo yang selalu memberi dukungan kepada KONI,” ujarnya.
Ia berharap, pengurus KONI Parimo yang telah dikukuhkan untuk bekerja keras memajukan prestasi olahraga daerah.
Baca Juga: Bupati Amirudin Dilantik Jabat Ketua KONI Banggai
“Tentunya dengan membawa harga diri dan martabat daerah, Tuhan akan memberikan keberkahan pada kerja keras kita sebagai pengurus KONI,” pungkasnya.
Komentar