Kabur dari Rutan Polres Parimo, Enam Tahanan Dihadiahi Timah Panas

PARIMO, theopini.idKepolisian Resor (Polres) Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah berhasil menangkap tujuh tahanan yang kabur dari Rumah Tahanan (Rutan) pada Jum’at pagi, 31 Januari 2024.

Berdasarkan infomasi yang dihimpun media ini, ketujuh tahanan ini tertangkap pada Jum’at malam, setelah dilakukan pengejaran ke sejumlah wilayah, di antaranya Desa Sakina Jaya, Kecamatan Parigi Utara.

Baca Juga: Tujuh Tahanan Kabur dari Rutan Polres Parimo

Akibat ulahnya, enam tahanan yakni Caling, Sopian, Alan, Moh Trisno, Waldi dan Moh Guntur dihadiahi timah panas oleh personel Polres Parimo.

Sementara, Afandi menyerahkan diri sebelum keenam tahanan lainnya berhasil tertangkap saat dalam pengejaran.

Kemudian, keenam tahanan yang mengalami luka tembak ini langsung dilarikan ke RSUD Anuntaloko Parigi, Kecamatan Parigi.

Pantauan di IGD RSUD Anutaloko Parigi, setelah mendapatkan penanganan medis kelima tahanan selanjutnya digiring ke Mako Polres Parimo. Tersisa satu tahanan, yang masih menjalani perawatan lanjutan.

Wakapolres Parimo, Kompol Nana Taryana ditemui di RSUD Anuntaloko Parigi, membenarkan penangkapan ketujuh tahanan yang kabur dari Rutan.

“Intinya seluruhnya sudah ditangkap, sebelum 1×24 jam,” tukasnya kepada sejumlah awak media, Sabtu dini hari, 1 Februari 2025.

Hanya saja, ia enggan membeberkan kronologis pengejaran hingga penangkapan ketujuh tahanan tersebut.

“Nanti ke Kasi Humas Polres Parimo saja ya. Dia yang akan merilis penangkapan para tahanan,” ujarnya.

Baca Juga: Pasien yang Coba Kabur dari RSUD Anuntaloko Parigi Alami Gangguan Jiwa

Dari pantauan media ini, tampak beberapa personel Polres Parimo melakukan penjagaan ketat di RSUD Anuntaloko Parigi, untuk mengamankan satu tahanan yang masih menjalani perawatan lanjutan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari Polres Parimo terkait kronologis penangkapan ketujuh tahanan tersebut.

Komentar