Warga Morut Hilang Usai Diterkam Buaya Ditemukan

MORUT, theopini.id Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan warga Kabupaten Morowali Utara (Morut), Sulawesi Tengah yang dilaporkan hilang usai diterkam buaya.

Korban bernama Andika Lakoro (32) warga Desa Tompira, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morut ditemukan sekitar pukul 13.05 WITA pada Jum’at, 6 Februari 2025.

Baca Juga: Bocah 5 Tahun Dilaporkan Hilang di Hutan Bone Baru Balut

“Korban di temukan Tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia jarak 150 meter arah selatan dari lokasi kejadian pada koordinat 2° 1’20.01″S 2° 1’20.01″S,” ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu, Moh Rizal.

Setelah ditemukan, Tim SAR gabungan langsung mengevakuasi korban ke RSUD Kolondale, Kabupaten Morut menggunakan ambulans desa pada pukul 13.15 WITA.

“Kemudian, dari RSUD Kolondale, kami menyerahkan jenazah korban ke pihak keluarga,” jelasnya.

Ia mengatakan, korban ditemukan setelah pada hari kedua pencarian dilakukan, setelah menerima laporan pada Kamis, 6 Februari 2025.

Menurutnya, pencarian korban menggunakan Drone Thermal dan berjalan kaki di sungai dan rawa di sekitar lokasi kejadian dengan radius empat kilometer pada kordinat:

A. 2° 0’9.24″S 121°23’50.76″E

B. 2° 0’5.99″S 121°26’0.40″E

C. 2° 2’16.02″S 121°26’2.15″E

D. 2° 2’16.64″S 2° 2’16.64″S

Baca Juga: Bocah 5 Tahun yang Hilang di Hutan Balut Ditemukan Meninggal

“Alut yang digunakan, yakni satu unit Rescue Car Double Cabin, satu unit LCR, satu unit Drone Thermal, GPS, satu set pal komunikasi, peralatan medis dan APD personal,” bebernya.

Unsur yang terlibat selama pencarian korban, yakni Pos SAR Morowali, BPBD Morut, PMI Morut, Babinsa, pemerintah dan masyarakat setempat.

Komentar