PALU, theopini.id – Relawan Anwar Hafid dan Reny A. Lamadjido (BERANI) di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah menyatakan sikap mendukungan Erwin Burase bersama Abdul Sahid dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
Relawan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah terpiliih ini, akan mendeklarasikan dukungannya di awali di Kota Parigi, pada Sabtu, 8 Maret 2025.
Baca Juga: Unggul 16 Kecamatan, Erwin Sahid Raup 81.129 Suara di Pilkada Parimo
“Insya Allah kami akan menggelar deklarasi di tiga titik di Kabupaten Parimo, yang akan diawali dari Kota Parigi pada 8 Maret besok,” jelas ungkap Ketua Relawan BERANI Sulawesi Tengah, Rizki Samadani, usai audiens dengan pasangan Erwin-Sahid di Palu, Kamis, 6 Maret 2025.
Ia menyebut, dukungan Relawan BERANI Kabupaten Parimo kepada pasangan Erwin-Sahid, telah dikomunikasikan dan direstui Gubernur Anwar Hafid.
Olehna, ia berharap kehadiran Relawan BERANI di kubu pemenagan pasangan Erwin-Sahid, memberikan pengaruh signifikan terhadap perolehan suara pasangan nomor urut 4 di PSU Pilkada Parimo.
Sementara itu, calon bupati nomor urut 4 Erwin Burase mengapresiasi dan sangat berterima kasih atas dukungan dari Relawan BERANI dalam PSU Pilkada Parimo kali ini.
Baca Juga: Ribuan Pendukung Padati Kampanye Akbar Erwin-Sahid di Tinombo
Ia berharap, akan terbangun sinergitas antara dukungan Relawan BERANI dengan simpul-simpul relawan pasangan Erwin-Sahid yang telah ada sebelumnya.
“Alhamdulillah dalam waktu dua hari ini kami telah berkomunikasi dengan simpul-simpul relawan BERANI di Kabupaten Parimo, dengan komitmen berjuang bersama untuk kemenangan Pilkada nantinya,” pungkasnya.
Komentar